bantengmerah

Kabar terbaru datang dari Chelsea yang baru-baru ini mengumumkan pemain muda yang baru saja mereka boyong dari Brasil, Andrey Santos. Meski masih berusia 18 tahun, namun potensi besar yang ia miliki membuat The Blues yakin untuk meminangnya.

Setelah kesepakatan dengan klub Vasco da Gama terbuat, Chelsea tak mau mengulur waktu lagi. Saat ini, kabarnya Andrey sudah berada di London. Mengawali karier sebagai pemain futsal, talenta besar telah merubah hidupnya. Kini diusianya yang baru 18 tahun, dia sudah berhasil mengukir masa depan menjanjikan dengan bermain di Eropa.

Pengumuman Resmi Sudah Turun

Ketertarikan Chelsea pada Andrey sudah muncul sejak Desember tahun lalu. Demi mendapatkan bintang muda itu, pihak manajemen kemudian pro aktif membuat penawaran. Meski sempat terjadi tawar-menawar alot, klub berjulukan Vasco Cruzmaltino itu pun akhirnya setuju untuk melepas pemainnya.

Awalnya, da Gama mematok klausul rilis seharga 35 juta pounds. Namun setelah dibicarakan lebih lanjut, The Blues berhasil memboyong sang pemain dengan klausul rilis yang lebih rendah.

jpdewa

Klub asal Brasil itu pun langsung merilis konfirmasi kepindahan Andrey ke Inggris. Dalam muatan di laman resminya, da Gama mengungkapkan, perjalanan Andrey bersama mereka telah berakhir. Mereka juga membagikan fakta manis jika sejak bergabung bersama mereka di tahun 2021, Andrey sudah tampil dalam 38 pertandingan dan menyumbangkan 18 gol.

“Kami membuat kesepakatan mengenai transfer Andrey Santos ke sepak bola Eropa pada Jumat ini. Berasal dari Gigante de Colina, gelandang itu akan berjuang untuk identitas Chelsea di Inggris pada musim-musim selanjutnya,” demikian bunyi pengumuman tersebut.

Dijual Dengan Harga Murah

Berhasil mendapatkan Andrey Santos merupakan keberuntungan tersendiri buat Chelsea. Bagaimana pun, dia adalah salah satu pemain muda yang sangat unik. Apa yang dicapai saat ini olehnya, merupakan prestasi luar biasa. Sebagai remaja 18 tahun, pergerakan karier Andrey tergolong sangat cepat.

Debut Andrey di mulai tahun 2021 saat tampil di kejuaraan Carioca. Kehadirannya di da Gama memecahkan rekor khusus. Ia menjadi pemain termuda sejak abad ke 21. Bahkan berhasil menggeser sejumlah nama pemain lain yang juga memulai debutnya pada usia belia seperti Talles Magno dan Phillippe Coutinho.

Meski berstatus sebagai pemain muda yang potensial, nyatanya harga jual Andrey sangat murah. Seorang jurnalis dari Roma, Fabrizio Romano mengungkap, Andrey hijrah ke Eropa dengan nominal kurang dari 13 juta euro. Meski tampaknya tidak terlalu menguntungkan buat Vasco da Gama, namun semua proses perpindahan telah terjadi.

Kontrak Andrey bersama Chelsea juga sudah ditandatangani. Di Stamford Bridge, pemuda kelahiran tahun 2004 itu mendapat kontrak jangka panjang. Meski begitu, kepindahan Andrey ke Inggris sebenarnya juga bukan tanpa risiko.

Keputusan itu membuat peluangnya memperkuat Brasil di Piala U-19 Amerika Selatan berkurang atau hilang sama sekali. Sebab saat turnamen mulai, Andrey sudah berada di London dan memulai persiapan bersama The Blue’s. Tapi tampaknya Andrey tak ambil pusing. Berkesempatan bermain di Inggris, bintang muda itu mengaku sangat gembira.

“Saya merasa mendapatkan kesempatan besar. Ini merupakan klub besar yang akan membawa saya terlibat di kompetisi besar seperti Premier League. Hal itu membuat saya sangat bersemangat. Para pemain disini sangat unggul. Saya sangat senang ada di sini sekarang,” ucapnya bersemangat.

klik4a