bantengmerah

Pertandingan Piala Dunia 2022 akan dilangsungkan pada bulan Juni hingga Juli mendatang di Qatar. Pertandingan sebelumnya dilaksanakan di Rusia, wakil negara benua Eropa. Setiap turnamen Piala Dunia memang dari negara wakil benua.

Sedangkan Qatar akan menjadi tuan rumah mewakili negara di Asia. Pertandingan Piala Dunia 2022 tentunya menjadi turnamen sangat ditunggu-tunggu oleh penggemarnya. Apalagi bagi penggemar tim yang sudah dipastikan lolos langsung.

Karena ada juga tim yang masih harus berjuang di babak play off untuk memperebutkan slot menuju Qatar. Tuan rumah sudah dipastikan lolos. Sedangkan negara lainnya yang berhasil lolos dari pertandingan kualifikasi Piala Dunia sebagai berikut.

Negara Lainnya yang Berhasil Lolos dari Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia

Jerman adalah tim pertama yang berhasil mendapatkan tiket dari babak kualifikasi zona Eropa. Jerman merupakan negara yang menjuarai Piala Dunia tahun 2014. Pada saat itu pertandingan dilangsungkan di Brazil.

jpdewa

Selain Qatar dan Jerman, Brazil juga berhasil lolos dan menjadi negara pertama dari zona Amerika Selatan. Brazil sempat menjadi tim yang akan memenangkan Piala Dunia 2014 kala itu. Namun, mereka harus kalah atas Jerman di babak semi final dengan perolehan nilai 7-1.

Timnas Jerman
Timnas Jerman

Brazil berhasil memenangkan Piala Dunia paling banyak yaitu sejumlah lima kali. Negara lainnya yang mendapatkan tiket menuju Qatar yaitu Denmark, Belgia, Prancis, Spanyol, Inggris, Belanda, Swiss, Kroasia, Argentina dan Serbia.

Sedangkan negara yang harus melalui babak play off untuk mendapatkan tiga slot tiket tersisa yaitu terbagi menjadi 2 jalur. Unggulan terdiri atas Portugal, Italia, Rusia, Swedia, Skotlandia dan Wales.

Non unggulan terdiri atas Turki, Austria, Polandia, Makedonia Utara, Ukraina dan Republik Ceska. Babak play off akan dilaksanakan pada tanggal 24 hingga 29 Maret mendatang.

Qatar, sebagai negara yang akan menjadi tuan rumah pertandingan Piala Dunia 2022 tentu menjadi sorotan berbagai pihak. Bahkan sejak mulai ditetapkan bahwa Qatar menjadi tuan rumah. Mulai dari stadion yang akan digunakan, infrastrukur, fasilitas pemain dan lainnya.

Ada delapan stadion mewah sebagai tempat untuk melangsungkan pertandingan mendatang. Antara lain yaitu Lusail, 974, Education City, Ahmed bin Ali, Al Bayt, Al Janoub, Khalifa International dan Al Thumama.

Pertandingan Piala Dunia Menghadirkan Bintang Lapangan

Piala Dunia 2022 merupakan turnamen di mana para bintang sepakbola yang memiliki banyak penggemar berkumpul. Misalnya seperti Leonel Messi dan Christiano Ronaldo. Kedua pemain ini akan lebih banyak menjadi sorotan karena pasalnya ajang ini menjadi terakhir bagi mereka.

Tidak ada jaminan bahwa turnamen berikutnya mereka akan bermain kembali. Hal ini mengingat usia mereka sudah tidak muda lagi. Meskipun akan main di turnamen berikutnya, besar kemungkinan performa mereka sudah mengalami penurunan.

Menurut catatan, kedua bintang idola dalam dunia sepak bola ini belum pernah membawa negaranya menjuarai ajang bergengsi ini. Jadi, turnamen tahun 2022 menjadi momen yang bisa dijadikan peluang untuk meraih juara.

Sorotan menarik selain tuan rumah, stadion dan bintang idola yaitu para penggemar yang ikut memeriahkan. Biasanya seragam dari setiap tim nasional, maskot dan keunikan para penonton menjadi hal menarik perhatian.

Maskot Piala Dunia biasanya dalam bentuk hewan yang merupakan ciri khas negara penyelenggara turnamen dengan desain unik dan menarik. Bahkan para penggemar rela membeli seragam tim nasional favoritnya sebagai bentuk dukungan.

Tidak hanya itu saja, keunikan para penonton rela menggambari wajahnya juga sangat dinantikan. Ada juga yang memakai pakaian khas setiap negara, bahkan beberapa di antaranya membawa alat musik dan menyiapkan yel-yel untuk disorakkan bersama sebagai dukungan.

klik4a