bantengmerah

Bursa transfer musim dingin baru saja dibuka. Sejumlah klub memanfaatkan bulan Januari 2023 untuk mencari penggawa baru. Musim transfer adalah saat yang tepat untuk menambah personel dan membongkar skuad demi penampilan terbaik pada musim yang akan dihadapi.

Meski tak seramai transfer musim panas. Namun ini tetap bisa jadi momen yang menentukan bagi dinamika persepakbolaan Eropa. Menurut prediksi, bursa transfer musim dingin akan banyak peminat hingga masa penutupan. Setelah itu, perburuan pemain baru kembali dibuka pada pertengahan tahun alias saat musim panas mendatang.

Baca juga “Jude Bellingham Jadi Rebutan, Pelatih Italia Malah Mencemooh”

Berani Bayar Mahal

Seperti tradisi yang telah mengakar di dunia sepak bola, aktivitas transfer pemain selalu jadi hal yang sangat sensasional. Banyak orang yang penasaran dengan siapa-siapa saja pemain yang akan pindah klub dan kemana mereka akan pergi. Selain itu, yang tak kalah menarik untuk disimak adalah soal besarnya harga transfer.

jpdewa

Setiap klub biasanya akan menggelontorkan dana dalam jumlah besar untuk mendapatkan pemain yang mereka inginkan. Umumnya, klub-klub super kaya bisa membeli pemain yang mereka incar dengan sangat mudah sejak pembukaan awal musim transfer.

Fakta bahwa transfer pemain merupakan aktivitas berbiaya mahal adalah hal yang sangat wajar. Hal itu menunjukkan arti penting seorang pemain sepak bola bagi klub barunya. Tak heran, setiap klub berani membayar mahal demi memboyong pemain potensial.

Salah satu pemain sepak bola yang kini kabarnya punya nilai transfer tinggi adalah Jude Bellingham. Bintang Borussia Dortmund itu konon bernilai hampir Rp. 2 triliun. Meski sangat mahal, nyatanya banyak klub yang ingin meminangnya. Sejumlah klub besar tengah melobby Dortmund demi memboyongnya pada transfer Januari 2023.

Meski kabarnya akan jadi salah satu pemain yang paling laris, namun sampai dengan saat ini nama Bellingham belum masuk daftar transfer. Transfer Januari 2023 yang sudah berjalan telah menghadirkan sejumlah nama pemain yang akan hijrah ke klub lain. Dari sejumlah nama, beberapa pemain masuk daftar sebagai yang termahal. Hal ini membuat proses transfer Januari 2023 menjadi semakin seru.

Ada sejumlah pemain yang cukup mencuri perhatian pada bursa transfer perdana di tahun 2023. Selain karena kemampuannya, pemain-pemain ini juga punya nilai transfer yang sangat tinggi. Untuk saat ini, nama mereka tercatat sebagai yang paling mahal di daratan Eropa.

Cody Gakpo

Nama pertama yang masuk dalam daftar pemain super mahal di bursa transfer musim dingin adalah Cody Gakpo. Gakpo dipastikan akan melewati musim ini di klub baru. Sebelumnya, ia sudah merasakan karier super mapan di PSV Eindhoven. Di klub itu, Gakpo bermain selama setengah musim. Bergabung bersama PSV Eindhoven berhasil membuat Gakpo meraih atensi dari klub-klub besar UEFA. Dia memang cukup sukses di sana. Bersama PSV Eindhoven, Gakpo sudah melewati 24 pertandingan dengan torehan 13 gol dan 17 assist.

Sebelum transfer Januari 2023 resmi bergulir, Gakpo sempat jadi rebutan antara Man United dan Liverpool. Kedua klub elite itu sama-sama gencar memburu pemain tersebut. Namun, keputusan kini telah diambil. Gakpo sudah resmi merapat ke Liverpool. Untuk mendapatkan Gakpo, The Reds harus mengeluarkan dana sebesar 42 juta Euro. Angka ini menjadikan pemain berusia 23 tahun itu sebagai pemuncak klasemen pemain transfer termahal Eropa.

Benoit Badiashile

Berikutnya ada nama Benoit Badiashile yang mengakhiri perjalanannya di AS Monaco. Badiashile kini sudah resmi bergabung ke Chelsea. Seperti Gakpo, nilai transfer Badiashile juga sangat tinggi.

Untuk mendapatkannya, Chelsea sepakat memberi mahar 38 juta Euro. Meski harus keluarkan uang dalam jumlah banyak, namun Chelsea akan mendapat banyak keuntungan. Kehadiran Badiashile di The Blues merupakan investasi jangka panjang sebab sang pemain memang punya kemampuan dan performa luar biasa. Hal itu membuat Chelsea pun tak ragu untuk memberikan kontrak jangka panjang kepada sang pemain. Kabarnya ia akan bermain di klub itu hingga tahun 2029 mendatang.

Gerson

Usai Gakpo dan Badiashile, urutan ke tiga untuk pemain dengan biaya transfer termahal ditempati oleh Gerson. Pasca berkarier hampir dua tahun di Prancis bersama Marseille, tahun ini ia memutuskan kembali ke klub lamanya, Flamengo. Ya, Gerson memang memilih kembali ke Brasil dan tidak melanjutkan kariernya di liga Eropa.

Pemain berusia 25 tahun itu akan membelah Maracana hingga tahun 2027 mendatang. Kepindahan Gerson ke Flamengo juga dilatarbelakangi transaksi yang sangat mahal. Adapun tarif transfer Gerson pada musim dingin ini adalah sebesar 15 juta Euro.

Demikian daftar sejumlah pemain Eropa yang memutuskan pindah klub di musim ini. Daftar pemain mahal di bursa transfer kali ini diprediksi masih akan terus bertambah. Sejumlah pemain sedang menjalani proses penjajakan. Daftar transfer anyar beserta tarifnya akan terus berubah.

klik4a